Sebanyak 23 Hafidz/ Hafidzoh asal Trenggalek mengikuti Musabaqoh Tilawatil Qur'an (MTQ) ke XXIX tingkat Jawa Timur. Kegiatan Ini sendiri di gelar Selasa 2 November hingga Kamis 11 November, di Kabupaten Pamekasan, Madura.
23 Hafidz/ Hafidzoh duta Trenggalek sendiri merupakan juara 1, 2 dan tiga pada ajang yang sama di tingkat Kabupaten. Setelah menjadi pemenang, mereka diberikan bekal lanjutan guna dipersiapkan untuk mengikiti MTQ tingkat Jatim.
Senin, 1 November 2021, Wakil Bupati Trenggalek, Syah Muhamad Natanegara berkesempatan memberangkatkan Kontingen Kafilah MTQ Trenggalek. Tentunya harapan besar di berikan oleh pemimpin muda ini kepada para duta Trenggalek, agar dapat meraih prestasi terbaik dan membawa nama harum Trenggalek.
"Semoga membawa prestasi yang maksimal untuk Kabupaten Trenggalek. Dan semoga ini bisa benar-benar mengharumkan nama Kabupaten Trenggalek", ungkap Wabup Syah usai memberangkatkan Kafilah MTQ di Pendopo Manggala Praja Nugraha.
Semoga kedepan, lanjut mantan aktifis kepemudaan ini menambahkan, "kita bisa menjadi tuan rumah MTQ selanjutnya. Baik di tingkat provinsi maupun nasional," imbuhnya menyampaikan harapan.
Menurut Syah beberapa upaya dilakukan untuk menyiapkan para kafilah ini sebelum berlaga di Pamekaaan. Persipan mulai dari hal yang bersifat tekhnis maupun hal-hal penunjang diberikan.
"Kita siapkan reward sebagai motivasi, agar nanti juga muncul bibit-bibit generasi Qur'ani yang baru, sehingga bisa berprestasi untuk Trenggalek," tutup Wabup Syah dalam kesempatan itu.
Ada 8 cabang perlombaan yang di ikuti kontingen Trenggalek dalam MTQ ke XXIX Jatim di Pamekasan. Diantaranya Tilawah Al Qur'an, Cabang Hafizh Al Qur'an, Tafsir, MSQ dan beberapa cabang yang lainnya.
Tentunya sebelum mengikuti kegiatan ini berbagai persiapan dilakukan diantaranya pembinaan yang dilakukan sejak Juni lalu. Hal ini dibenarkan oleh Ketua Kontingen Kafiĺàh MTQ Trènggalek, Habib Solehudin.
Diharapkan olehnya prestasi yang diraih dalam even sebelumnya kembali diraih, bahkan ada capaian lebih. Bahkan menurut Kabag Kesra Setda Trenggalek itu "tahun kemarin ada perwakilan Trenggalek, atas nama Muadzmewakili Jatim dalam ajang MTQ nasional. Hebatnya lagi hafidz ini berhasil meraih prestasi harapan III dalam cabang tafsir Bahasa Arab," tandas mantan Camat Durenan ini. (Nur/ Dokpim)