Memperingati hari Wayang Nasional tahun 2019, Persatuan Pedalangan Indonesia (Pepadi) bersana Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Trenggalek mengadakan pagelaran wayang kulit, Kamis (7/11/2019). Berbeda dengan biasanya, dalam pagelaran wayang yang di halaman Stadion Minak Sopal tersebut menampilkan 8 orang dalang dan 42 sinden.
Bupati Trenggalek, Mochamad Nur Arifin, yang hadir dalam acara tersebut menyampaikan ucapan terima kasih yang sebanyak-banyak kepada para pelestari budaya yang ada di Kabupaten Trenggalek.
"Saya ucapkan terima kasih sekali kepada anda semua yang menguri-uri, melestarikan budaya, melestarikan wayang," ucap Bupati dalam sambutan singkatnya.
Sementara itu, Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Trenggalek, Drs. Sunyoto, mengatakan bahwa digelarnya acara yang spektakuler tersebut adalah untuk menarik minat para generasi muda terhadap budaya, khususnya wayang. (Humas)