Puluhan rumah di tiga Desa di Kecamatan Gandusari mengalami kerusakan akibat diterjang angin kencang. Selain rusak akibat diterjang angin, beberapa rumah warga juga ada yang tertimpa pohon tumbang. Menanggapi hal tersebut, Pemerintah Kabupaten Trenggalek melalui dinas terkait segera melalukan penanganan.
Kamis (26/12/2019), Bupati Trenggalek, Mochamad Nur Arifin, datang langsung ke lokasi di Dusun Krebet Desa Wonoanti, Dusun Singgihan Desa Widoro, dan Dusun Nglaban Desa Karanganyar Kecamatan Gandusari. Kedatangan Bupati Nur Arifin juga untuk menyampaikan bantuan kepada warga yang menjadi korban.
"Sekitar 50-an rumah, awal data yang kita terima 46 tetapi ini tadi ketika kita on the spot ada beberapa warga yang terdampak juga tapi belum sempat kita data, tapi rata-rata kerusakannya minor tapi tetap kita beri bantuan, jadi mungkin sekitar 50-an," ungkap Bupati.
"Yang jelas kita meringankan beban mereka, jadi ada berupa uang tunai terus kemudian budayanya kan mereka kalau kerja bakti itu kan pasti ada suguhan atau apa namanya, makanya kita juga bantu bahan pokok," imbuhnya.
Ditambahkan oleh Bupati Nur Arifin, untuk warga miskin yang mengalami kerusakan cukup parah, dirinya meminta pihak terkait untuk memantau dan segera mengambil tindakan.
"Saya tetap dengan tim memantau, kalau memang ada yang miskin, tidak mampu, dan kerusakannya sangat parah kita pasti ambil tindakan," tuturnya.
"Jadi ini sekedar cek lokasi, beri bantuan sementara untuk segera bisa memulihkan, mungkin beli material seadanya dulu terus kemudian untuk bisa warga kerja bakti, tapi sembari kita lihat kalau ada yang sangat parah betul kita pasti terjunkan tim untuk kita bantu 100 persen," pungkas Bupati. (Humas)