Bupati Trenggalek Bawa APKASI Duduki Co-Presidency Asosiasi Pemerintah Daerah se-Asia Pasifik Kongres Asosiasi Pemerintah Daerah se-Asia Pacific ke-6 di Korsel 4-8 September 2016

UCLG (United Cities and Local Government) Asia Pacific telah menyelenggarakan 6th Congress di Jeollabuk-Do Korea Selatan. UCLG Asia Pacific adalah asosiasi pemerintah daerah di wilayah Asia Pasifik. UCLG Aspac dulu embrionya adalah World Mayors Forum. Di Asia Pacific diikuti hampir semua negara, contoh di Asia Tenggara, ada Vietnam, Kamboja, Malaysia, Philippines, Indonesia, di Asia Timur ada Jepang, Cina dan Korea, di Asia Selatan ada India, Nepal, Bangladesh dan Pakistan. Program kerjanya intinya bahwa menggalang kekuatan antara pemerintah daerah, karena pembangunan pada esensinya dimotori oleh pemerintah daerah. Sehingga diharapkan dengan United (bergabung atau bersatu), maka isu-isu yang dihadapi pemerintah daerah bisa dibahas lebih baik lagi, dan diperjuangkan sebagai satu suara kuat untuk mendapat dukungan pemangku kepentingan lain seperti pemerintah pusat, organisasi internasional, dunia usaha dan masyarakat dunia.

Berdasarkan hasil Congress ini, memperjuangkan penerapan Sustainable Development Goal (SDG) dengan motor pemerintahan daerah, serta menaruh dimensi Culture untuk melengkapi ekonomi, sosial dan lingkungan hidup dalam pembangunan berkelanjutan. Dengan hadirnya Apkasi dalam kepemimpinan, kita turut memperjuangkan the New Rural Paradigm, dimana keterkaitan kota-desa harus diperjuangkan salah satunya dengan pengembangan intermediary cities. Di Congress ini juga dipilih kepemimpinan baru untuk periode 2016-2018. Gubernur Jeju Korea Selatan terpilih kembali sebagai President UCLG. Delegasi Asosiasi Pemkab Seluruh Indonesia (Apkasi) yang diwakili Bupati Trenggalek Dr. Emil Dardak selaku Wakil Ketua Umum yang turut membidangi kerjasama internasional, awalnya menargetkan masuk di kursi Executive Bureau untuk mewakili wilayah Asia Tenggara sesuai nominasi yang diperoleh. Tadinya ada 4 kursi yang diperebutkan oleh 13 nominasi untuk Executive Bureau di UCLG Aspac. Ternyata dalam pleno juga dibuka kursi yang lebih tinggi yaitu satu kursi Co-President untuk mewakili Southeast Asia.

Kemudian Bupati Trenggalek Dr. Emil Elestianto Dardak M.Sc Phd sebagai Wakil Apkasi & Walikota salah satu kota di wilayah Metro Manila mewakili League of Cities Philippines (LCP), bersaing untuk menjadi co-President. Melalui campaign speech dan lobby, termasuk dengan negara Cambodia dan Vietnam diantaranya, akhirnya mereka melihat speech bupati Trenggalek yang paling prospektif untuk kemajuan UCLG ASPAC dan subregion Asia Tenggara. Bupati Trenggalak awalnya masuk nominasi Executive Bureau karena memang APKASI ingin lebih aktif di UCLG Asia Pacific maupun dunia, dengan harapan bisa memperjuangkan keberadaan Pemerintah Kabupaten di Indonesia sebagai penentu arah kebijakan Pemerintahan Daerah di Asia Pacific dan dunia. Sebagai wakil ketua umum dengan salah satu tugas koordinasi ketua bidang kerjasama luar negeri, dan karena dianggap punya pengalaman di lembaga internasional seperti Bank Dunia, atau saat enjadi panelis di berbagai forum infrastruktur internasional, maka Emil Dardak diminta mewakili Apkasi di event UCLG 6th Congress ini. Jadi ada dua tingkatan komite yang diincar yaitu Asia Pasifik dan UCLG dunia (UCLG World). Berdasarkan hasil rapat konsolidasi di Congress Asia Pacifclic, sejauh ini nominasi Apkasi untuk UCLG tingkat dunia berlangsung lancar,dimana Apkasi bersama dengan Philippines, Vietnam, Cambodia dan Thailand masuk ke Executive Bureau UCLG tingkat dunia (UCLG World).

DKI Jakarta sebagai sekretariat UCLG Asia Pacific juga ikut masuk dengan status sebagai tuan rumah UCLG Asia Pacific yang memang sudah diwarisi sejak zaman Presiden Soeharto sebagaimana Indonesia jadi tuan rumah sekretariat ASEAN dulu. Maka Gubernur DKI , Basuki Tjahaja Purnama, juga akan masuk ke salah satu Executive Bureau di UCLG World. Ini akan menunggu diresmikan di UCLG World Congress di Bogota, Colombia, pada tanggal 12-15 Oktober mendatang, dilanjutkan World Mayors Assembly di Quito, Ecuador pada tanggal 16 Oktober sebagai rangkaian kegiatan Habitat-3.

Di UCLG Asia Pacific, Gubernur DKI Jakarta juga sebagai tuan rumah sekretariat UCLG Aspac, dapat kursi co-president dengan status host. Ini sempat membuat sulit karena APKASI sebagai wakil Indonesia dipandang akan membuat dominasi Indonesia di kepemimpinan UCLG Aspac. Namun demikian, ternyata para perwakilan dari Asia Tenggara menyatakan secara terbuka bahwa mereka terkesan dengan paparan visi misi Apkasi, sehingga mereka tetap memilih Apkasi dibanding negara lainnya untuk mewakili Asia Tenggara. Konsep APKASI dan Pemkab sebagai pejuang rural-urban linkage yang mendorong pembangunan berkelanjutan dan humanis bagi desa dan kota dianggap penting untuk Asia Tenggara. Jadi dengan asosiasi Pemkab yang notabene mewakili wilayah urban dan rural, masuk di kepemimpinan Co-Presidency UCLG ASPAC, kita bisa mendorong agenda pembangunan desa-kota yang lebih sinergis di tingkatan Asia Pacific bahkan dunia. Dan ini akan melancarkan upaya mendorong kebijakan pemerintah pusat dan stakeholder pembangunan lainnya termasuk lembaga keuangan internasional dan organisasi internasional agar fokus ke rural-urban linkage.

Dengan memperkuat kedudukan kebijakan kota intermediary di tingkat internasional, kita bisa turut mengarahkan tren pembangunan wilayah untuk mengapresiasi keberadaan kabupaten-kabupaten seperti Trenggalek. Dimana perhatian dunia selama ini cenderung fokus ke kota besar dan metropolitan, padahal tren kedepan, masyarakat pedesaan punya tuntutan hidup yang berbeda, dan tidak bisa dipaksakan harus memilih ekstrim kiri atau kanan dari segi akses ke urban amenities (kenyamanan yang setara kota). Dengan perkembangan IT, hal ini dimungkinkan jika dipadukan dengan strategi pengembangan kota intermediary. Inilah yang kita lakukan agar Trenggalek bisa maju, dengan turut mengefektifkan peran kota intermediary sebagai motor diversifikasi ekonomi ke arah hilir, seperti kota baru maritim Prigi, dan kota jasa perdagangan Panggul serta peran2 kota kecamatan sebagai channel logistik dan distribusi barang konsumsi penduduk serta pelayanan. (Humas)

Perbaikan Jalan Buluroto Sudah Menjadi Prioritas Ketiga Kecamatan

Jum'at 09 September 2016 Wakil Bupati Trenggalek H. Mochamad Nur Arifin meresmikan dimulainya jaringan listrik di Dusun Buluroto Desa Ngadimulyo Kampak. Usai meresmikan jaringan listrik ini Wakil Bupati tersebut mendapati keluhan masyarakat mengenai jalan yang rusak parah dan beberapa jembatan yang terbuat dari kayu rusak berat, dan meminta untuk diperhatikan. Memang kondisi riil dilapangan jalan menuju Dusun Buluroto ini sudah rusak parah. Banyak terdapat lubang di jalan. Bahkan aspal jalan banyak yang terkelupas, padahal jalan menuju dusun ini banyak tanjakan dan turunan curam. Selain itu, beberapa jembatan yang ada terbuat dari kayu, kayunya sudah mulai keropos. Warga Buluroto mengeluhkan keadaan ini dan meminta kepada Wakil bupati untuk memperhatikan nasib mereka.

Mendapati pertanyaan tersebut dan sempat melihat dan merasakan sendiri kondisi jalan, Wakil Bupati Trenggalek H. Mochamad Nur Arifin segera berkoordinasi dengan camat setempat, mengenai status jalan dan apakah sudah masuk kedalam daftar prioritas kecamatan dalam musrenbang. Setelah mendapatkan jawaban informasi dari camat, Wakil Bupati Trenggalek segera menjawab pertanyaan mayarakat tersebut. Bawasannya perbaikan jalan menuju Buluroto ini merupakan prioritas ketiga pembangunan di Kecamatan Kampak dalam Musrenbang penyusunan APBD tahun 2017. Mendapatkan jawaban dari Wakil Bupati tersebut warga Buluroto puas dan bisa bernafas lega. Mereka hanya bisa berharap perbaikan jalan maupun jembatan ini bisa terlaksana dengan segera dan masyarakat bisa segera menikmatinya.

Sedangkan Wakil Bupati Trenggalek H. Mochamad Nur Arifin saat dikonfirmasi menyampaikan "ya memang saya juga merasakan agak ngeri juga tadi, jalannya seperti ini, jembatannya masih ada yang terbuat dari kayu. Alhamdulillah saya langsung bisa ceck, saya langsung tanya ke pak camat ini apakah jalan poros ataukah jalan desa. Jawabannya kalau mau ditembuskan memang bisa tembus Karangrejo. Camat Kampak melaporkan bawasanya mengenai perbaikan jalan tersebut sudah diusulkan dalam musrenbang untuk anggaran tahun 2017, perbaikan ini masuk kedalam prioritas ketiga kecamatan dan dianggarkan sekitar kurang lebih Rp 5 miliar".

Lebih lanjut, Cuma saya tadi mengatakan bahwa kebijakan umum anggaran kita, kita memaksimalkan pembangunan infrastruktur pada tahun 2018. Sedangkan untuk anggaran di tahun 2017 nanti lebih banyak tentang pemberdayaan. Kami akan mengawal usulan itu paling tidak sekitar di tahun 2018 nanti sudah bisa masuk terakomodir. Dengan catatan semoga perekonomian segera baik, sehingga dana bagi hasil dari pusat jumlahnya bisa cukup banyak dan bisa kita alokasikan untuk pembangunan lebih prima lagi", pungkasnya. (Humas)

Tim Bencana BBWS Lakukan Pencatatan Kerusakan Infrastruktur Pasca Bencana Di Trenggalek

Bencana alam yang melanda Kabupaten Trenggalek beberapa waktu lalu tinggal menyisakan kepedihan yang mendalam. Beberapa infrastruktur dan fasilitas umum mengalami kerusakan. Beberapa kerusakan itu diantaranya hanyutnya seluruh bangunan SDN I Bendoroto Munjungan, beberapa infrastruktur sungai rusak seperti Dam Semarangan di Desa Bendoagung Kampak, Dam di Bogoran, beberapa titik tembok pengaman tanah yang rusak di sepanjang aliran sungai Tumpak Nongko yang mengalir dari Desa Bangun hingga ke Desa Tawing Kecamatan Munjungan, Dam Katir Desa Bangun, jembatan Parang Desa Bangun dan masih banyak infrastruktur lainnya.

Untuk mengetahui secara langsung dampak bencana alam tersebut kemarin Selasa, 06 September 2016 tim bencana Balai Besar Wilayah Sungai melakukan survey dan pencatatan dilapangan secara langsung. Pencatatan ini dilakukan tidak hanya sehari saja oleh tim bencana BBWS ini, melainkan beberapa waktu sesuai dengan waktu yang dibutuhkan. Rencananya, setelah melakukan pencatatan-pencatatan, rencananya tim akan melakukan koordinasi dengan dinas maupun instansi terkait untuk saling berkoordinasi membagi tugas dan kewenangan dilapangan sesuai tugas dan tupoksinya. Apa yang dikerjakan Pemkab. Trenggalek, Provinsi Jatim maupun Pusat.

Sementara itu, saat dikonfirmasi Eka Purnomo yang selaku koordinator tim dari Balai ini menyampaikan jadi begini dari BBWS, sesuai dengan kewenangannya kami, kami akan juga akan berkoordinasi dengan dinas-dinas terkait. Mana yang dikerjakan dinas, mana yang dikerjakan BBWS. Kalau BBWS ini kan terkait dengan pusat atau kementrian, sesuai dengan kewenangan nanti kita bisa menjalani tupoksi masing-masing, mungkin seperti tupoksi Kabupaten, maupun Provinsi. Saat ini kita sedang cross ceck dampak pasca bencana", ungkap Eka Purnomo bagian kebencanaan BBWS Brantas. (Humas)

Wakil Bupati Trenggalek H. Mochamad Nur Arifin Resmikan Jaringan Listrik di Dusun Buluroto

Pemenuhan kebutuhan akan listrik kepada masyarakat memang suatu permasalahan yang harus segera tertangani dengan baik. Pasalnya kebutuhan akan listrik ini sudah menjadi kebutuhan hak asasi untuk manusia. Dikarenakan segala aktifitas masyarakat di era globalisasi di abad ke 21 ini tidak bisa lepas akan listrik. Namun mahalnya investasi yang dikeluarkan dengan kemampuan anggaran yang ada membuat pemenuhan kebutuhan akan listrik ini tidak bisa merata ataupun ada yang tertunda. Seperti halnya yang terjadi pada Dusun Buluroto Desa Ngadimulyo Kecamatan Kampak yang sempat terisolir akan keberadaan listrik PLN. Untuk memenuhi kebutuhan listrik masyarakat harus menyambungkan kabel hingga lebih dari lima kilo meter untuk bisa mendapatkan penerangan listrik. Kabel kabel menggantung liar dan bisa membahayakan masyarakat sewaktu-waktu.

Mulai Jum'at siang 09 September 2016, 283 KK di Dusun Buluroto tidak lagi mengeluhkan akan ketersediaan listrik ini. Pasalnya PLN menginvestasikan dana lebih dari Rp 3 miliar untuk bisa membangun jaringan listrik sampai ke Buluroto. Keberadaan listrik sampai ke Dusunnya tersebut disambut gembira oleh masyarakat. Jum'at itu Wakil Bupati Trenggalek H. Mochamad Nur Arifin meresmikan jaringan listrik masuk ke Buluroto tersebut. Saat meresmikan Wakil Bupati Trenggalek didampingi oleh Manager PLN Area Ponorogo Abdullah serta beberapa pejabat PLN di Trenggalek dan pejabat di lingkup Pemkab Trenggalek, Kecamatan dan Desa Ngadimulyo.

Pada kesempatan tersebut, saat dikonfirmasi H. Mochamad Nur Arifin Wakil Bupati Trenggalek menyampaikan "saya berterima kasih kepada PLN, karena urusan kelistrikan ini urusan PLN. Pemerintah ini hanya membantu memastikan bak-hak warga itu bisa terpenuhi semaksimal mungkin, sampai sebaik-baiknya. Karena bagi saya dan Pak Emil, urusan kelistrikan, air dan segala macam itu sebenarnya adalah hak setiap masyarakat", ungkapnya.

Selain itu, memang masih banyak yang kurang, namun dengan adanya listrik ini saya bersyukur sekali dan masyarakat pro aktif dalam terwujudnya listrik masuk ke Bendoroto ini. Saya juga angkat topi kepada Perhutani yang mau mengikhlaskan beberapa pohon pinusnya untuk dilalui tiang-tiang pancang kita untuk listrik bisa masuk dengan baik. Dan mungkin kalau ada yang bilang, pemrintah ini sok-sokan listrik masuk, padahal masyarakat juga masih disuruh bayar. Sekarang kita hitung, pemakai 283 KK sedangkan biaya pemasangan sekitar Rp 1,2 juta. Kalau itu saya kalkulasi mungkin jumlahnya sekitar Rp 300 an juta. Padahal, ketika saya tanya ke PLN investasi listrik untuk bisa masuk ke Buluroto ini kurang lebih sekitar Rp. 3 miliar. Nilainya tidak sebanding, sehingga jangan hanya dilihat besaran kewajiban yang harus dibayar individu saja, melainkan lihatlah investasinya sebagai bentuk pengabdian BUMN kepada masyarakat. Semoga semua pihak bisa menerima dan mari kita apresiasi kerja PLN ini, tinggal kedepan koordinasi kita dengan PLN kita tingkatkan untuk lebih baik lagi, untuk maksimalkan layanan di Buluroto ataupun di daerah lainnya", pungkasnya. (Humas)

Menjamurnya Pasar Modern, Pemerintah Kabupaten Trenggalek Siapkan Regulasi Peraturan Yang Baru

Menjamurnya pasar modern berjejaring di Kabupaten Trenggalek membuat pemangku kebijakan bersama DPRD menyiapkan regulasi peraturan baru untuk mengatur permasalahan ini. Pasalnya pasar modern ini hampir berdiri di 14 kecamatan yang ada di Trenggalek. Sehingga untuk tetap melestarikan pasar tradisional dan membatasi ancaman menjamurnya pasar modern ini pemerintah dan legislatif membuat regulasi peraturan yang baru. Peraturan yang akan dibuat ini bukan berarti tidak memperbolehkan adanya pasar modern, melainkan melakukan pembatasan untuk keberadaan pasar tersebut. Selain itu, Pemerintah juga mendorong koperasi menjadi salah satu pemilik pasar modern, yang bisa mensejahterakan anggotanya. Koperasi tidak hanya melakukan usaha simpan pinjam saja, melainkan sudah harus terjun pada bisnis riil seperti ritel. Seperti halnya yang terjadi di Kabupaten Kulonprogo.

Dengan begitu pasar modern ini bisa bermanfaat bagi banyak masyarakat yang menjadi anggota koperasi, tidak seperti ritel berjejaring yang kepemilikannya perorangan. Regulasi peraturan tentang pasar modern ini masih dalam tahap pembahasan bersama dengan DPRD untuk bisa disahkan menjadi peraturan daerah.

Pada kesempatan ini, saat dikonfirmasi mengenai perda ini apakah akan berlaku kepada beberapa pasar modern yang telah berdiri Wakil Bupati Trenggalek H. Moch. Nur Arifin menyampaikan dalam jawaban kami begini undang-undang itu tidak bisa berlaku surut, artinya tidak bisa berlaku ke belakang. Kemudian kedepan selama Perda ini belum ditetapkan kita akan melakukan moratorium perijinan. Jadi kita pastikan selama masa perda ini, sampai belum ditetapkan kami tidak ingin berpolemik, sehingga kami akan melakukan moratorium perijinan pasar modern tersebut.” Pungkasnya. (Humas)

More Articles...

Page 68 of 70

BERITA LAINNYA

  • 1
  • 2
  • 3
  • 4
  • 5
  • 6
  • 7
  • 8
  • 9
  • 10
Prev Next
Bupati Trenggalek Raih Penghargaan Green Leadership "Nirwasita Tantra" Kabupaten Sedang Terbaik dari Kementerian KLHK

18 SEPTEMBER

Bupati Trenggalek Raih Penghargaan Green Leadership "Nirwasita Tantra" Kabupaten Sedang Terbaik dari Kementerian KLHK

Kegigihannya dalam menjaga kelestarian lingkungan berkelanjutan, Bupati Trenggalek,  Mochamad Nur Arifin diganjar penghargaan Green Leadership "Nirwasita Tantra", kategori kabupaten sedang terbaik dalam pengelolaan lingkungan hidup...

Bupati Trenggalek Uji Coba Program Makanan Siang Bergizi

18 SEPTEMBER

Bupati Trenggalek Uji Coba Program Makanan Siang Bergizi

Bupati Trenggalek, Mochamad Nur Arifin uji coba pemberian makan siang Bergizi kepada siswa di daerahnya. SDN 2 Sumbergedong dipilih menjadi lokasi uji coba selama 1...

Hadiri Rapat Anggota Luar Biasa KSU Sumber Makmur, Bupati Arifin Berharap Pengusus Baru Bisa Teruskan Perjuangan H. Lumadi

15 SEPTEMBER

Hadiri Rapat Anggota Luar Biasa KSU Sumber Makmur, Bupati Arifin Berharap Pengusus Baru Bisa Teruskan Perjuangan H. Lumadi

Bupati Trenggalek, Mochamad Nur Arifin, hadiri rapat anggota luar biasa KSU Sumber Makmur, Desa Masaran, Kecamatan Munjungan. Rapat anggota luar biasa ini digelar karena ketua...

Harlah ke-18 PPDI, Bupati Trenggalek Pesankan Yang Penting Tidak Ada Masyarakat yang Merasa Ditinggal

15 SEPTEMBER

Harlah ke-18 PPDI, Bupati Trenggalek Pesankan Yang Penting Tidak Ada Masyarakat yang Merasa Ditinggal

Hadir dalam Harlah ke-18 Persatuan Perangkat Desa Indonesia (PPDI) di Trenggalek, Mochamad Nur Arifin, Bupati Trenggalek pesankan kepada seluruh perangkat desa untuk bekerja ikhlas. Yang...

Novita Hardini, Bunda PAUD Trenggalek Sambut Baik  Survey Lingkungan Belajar

14 SEPTEMBER

Novita Hardini, Bunda PAUD Trenggalek Sambut Baik Survey Lingkungan Belajar

Bunda PAUD Kabupaten Trenggalek, Novita Hardini, SE., ME., sambut baik diadakannya survey lingkungan belajar pada Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) di Kabupaten Trenggalek. Dengan survey...

Resmikan Kampung Nelayan Maju, Mas Ipin Berharap Dibarengi dengan Kesadaran di Masyarakat

13 SEPTEMBER

Resmikan Kampung Nelayan Maju, Mas Ipin Berharap Dibarengi dengan Kesadaran di Masyarakat

Bupati Trenggalek Mochamad Nur Arifin mengajak masyarakat nelayan di Pantai Joketro untuk meningkatkan kesadaran menjaga lingkungan. Hal itu disampaikannya saat peresmian Kampung Nelayan Maju (KALAJU)...

Survey Lingkungan Belajar, Bunda PAUD Trenggalek, Novita Hardini Titipkan Ini

13 SEPTEMBER

Survey Lingkungan Belajar, Bunda PAUD Trenggalek, Novita Hardini Titipkan Ini

Hadir dalam kegiatan Survey Lingkungan Belajar (Surlingjar) PAUD di Kabupaten Trenggalek, Bubda PAUD Kabupaten Trenggalek, Novita Hardini, SE., ME., titipkan beberapa hal kepada para Pendidik...

ASN di Trenggalek Deklarasi Netralitas Dalam Pilkada

13 SEPTEMBER

ASN di Trenggalek Deklarasi Netralitas Dalam Pilkada

Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkup Pemkab Trenggalek deklarasi netralitas dalam Pilkada. Deklarasi netralitas ASN ini dipimpin langsung Sekda Trenggalek, Edy Soepriyanto di Pendopo Manggala...

Bupati Trenggalek Ajak Perwakilan Kementrian Dalam Negeri Lihat Langsung Posisi 13 Pulau yang Diakui Tulungagung

12 SEPTEMBER

Bupati Trenggalek Ajak Perwakilan Kementrian Dalam Negeri Lihat Langsung Posisi 13 Pulau yang Diakui Tulungagung

Usai menggelar Focus Group Discussion (FGD) Pemkab Trenggalek Gelar FGD Kode Data Wilayah Administrasi Pulau Bersama Kementerian Dalam Negeri, Akademisi, Pokmas dan tokoh masyarakat di Kecamatan...

Tanggapi Klaim 13 Pulau oleh Tulungagung, Pemkab Trenggalek Gelar FGD Kode Data Wilayah Administrasi Pulau

12 SEPTEMBER

Tanggapi Klaim 13 Pulau oleh Tulungagung, Pemkab Trenggalek Gelar FGD Kode Data Wilayah Administrasi Pulau

Tanggapi klaim 13 pulau di perairan Kecamatan Watulimo yang masuk ke wilayah Kabupaten Tulungagung, Pemkab Trenggalek menggelar Fokus Group Discussion (FGD), di Hotel Pondok Prigi,...

Mas Ipin Apresiasi Swadaya Masyarakat Tambal Jalan Akses Alternatif ke Pantai Prigi

12 SEPTEMBER

Mas Ipin Apresiasi Swadaya Masyarakat Tambal Jalan Akses Alternatif ke Pantai Prigi

Bupati Trenggalek, Mochamad Nur Arifin apresiasi swadaya yang dilakukan masyarakat di Kecamatan  Watulimo menambal jalan berlubang di jalur alternatif menuju Pantai Prigi. Berterima kasih atas upaya...

Menjadi Wakil  APKASI, Ini Curhatan Cerdas Bupati Trenggalek dalam Rapat Disemasi Badan Urusan Lesgislasi Daerah DPD RI

11 SEPTEMBER

Menjadi Wakil APKASI, Ini Curhatan Cerdas Bupati Trenggalek dalam Rapat Disemasi Badan Urusan Lesgislasi Daerah DPD RI

> Menjadi wakil dari APKASI dalam rapat Disemasi Badan Urusan Lesgislasi Daerah Dewan Perwakilan Daerah Republik Indonesia (BULD DPD RI), Rabu (11/9/2024) Bupati Trenggalek, Mochamad Nur...

Bupati Trenggalek Dapatkan Apresiasi Tokoh Indonesia Dibidang Pelestarian Lingkungan dan Mitigasi Bencana

10 SEPTEMBER

Bupati Trenggalek Dapatkan Apresiasi Tokoh Indonesia Dibidang Pelestarian Lingkungan dan Mitigasi Bencana

Bupati Trenggalek, Mochamad Nur Arifin kembali raih penghargaan dibidang kelestarian lingkungan dan mitigasi bencana. Kali ini penghargaan itu datang dari Majalah Tempo yang menilai kepala...

Bupati Arifin Ambil Bagian Dalam Kirab Budaya Grebek 99 Desa Sumurup

09 SEPTEMBER

Bupati Arifin Ambil Bagian Dalam Kirab Budaya Grebek 99 Desa Sumurup

Bupati Trenggalek, Mochamad Nur Arifin ikut ambil bagian dalam upaya pelestarian budaya Grebek 99 (songo-songo) Desa Sumurup, Kecamatan Bendungan, Senin (9/9/2024). Grebek songo-songo sendiri merupakan sebuah...

Mas Ipin Buka Pelatihan Wirausaha Perempuan Baru di Sektor Perikanan

09 SEPTEMBER

Mas Ipin Buka Pelatihan Wirausaha Perempuan Baru di Sektor Perikanan

Bupati Trenggalek, Mochamad Nur Arifin membuka pelatihan Wirausaha Perempuan Baru di daerahnya. Pelatihan wirausaha baru kali ini fokus disektor perikanan. Dijadwalkan sebanyak 53 pengusaha yang...

Mas Ipin Serahkan 2 Ambulan Baru untuk Optimalkan Layanan Puskesmas Keliling

08 SEPTEMBER

Mas Ipin Serahkan 2 Ambulan Baru untuk Optimalkan Layanan Puskesmas Keliling

Masih dalam rangkaian Karnaval SCTV di Trenggalek, Bupati Trenggalek Mochamad Nur Arifin serahkan 2 unit Ambulan untuk optimalkan layanan puskesmas keliling, Minggu (8/9/2024). 2 Unit...

Kemeriahan Karnaval SCTV Meski Diguyur Hujan, Ini Kata Mas Ipin

08 SEPTEMBER

Kemeriahan Karnaval SCTV Meski Diguyur Hujan, Ini Kata Mas Ipin

Hari kedua Karnaval SCTV di Trenggalek diguyur hujan. Meskipun hujan, ternyata tidak menyurutkan semangat warga masyarakat menikmati kemenriahannya. Bupati Trenggalek, Mochamad Nur Arifin yang ikut membaur...

Kabupaten Trenggalek Terima Penghargaan Wahana Tata Nugraha dari Kemenhub

07 SEPTEMBER

Kabupaten Trenggalek Terima Penghargaan Wahana Tata Nugraha dari Kemenhub

Kementerian Perhubungan (Kemenhub) memberikan penghargaan Wahana Tata Nugraha (WTN) kepada pemerintah daerah di Indonesia dalam rangka peringatan Hari Perhubungan Nasional (Harhubnas) tahun 2024. Penghargaan diserahkan...

Karnaval SCTV  Meriahkan Hari Jadi 830 Trenggalek

07 SEPTEMBER

Karnaval SCTV Meriahkan Hari Jadi 830 Trenggalek

Kabupaten Trenggalek dibanjiri artis ibu kota yang tampil dalam acara Karnaval SCTV. Digelar di Alun-alun Trenggalek, acara ini aka berlangsu 2 hari penuh secara on...

Pemkab Trenggalek Gelar Haul Akbar Bersama Majelis Dzikir Al Hikmah dalam Rangka Hari Jadi 830 Trenggalek

07 SEPTEMBER

Pemkab Trenggalek Gelar Haul Akbar Bersama Majelis Dzikir Al Hikmah dalam Rangka Hari Jadi 830 Trenggalek

Pemkab Trenggalek menggelar Haul Akbar dalam rangka memperingati Hari Jadi 830 Trenggalek bersama Majelis Dzikir Wa Mauliddur Rasul Muhammad Saw. Bertempat di Pendopo Manggala Praja...

Bupati Trenggalek Raih Tanda Kehormatan Satyalencana Wirakarya Dibidang Koperasi dan UMKM

05 SEPTEMBER

Bupati Trenggalek Raih Tanda Kehormatan Satyalencana Wirakarya Dibidang Koperasi dan UMKM

Bupati Trenggalek Mochamad Nur Arifin Raih Tanda Kehormatan Satyalencana Wirakarya di Bidang Koperasi  dan UMKM. Tanda kehormatan untuk Bupati Trenggalek itu sendiri diserahkan Menteri Koperasi ...

Wabup Syah Hadiri Pisah Sambut Kepala Rutan Kelas II B Trenggalek

05 SEPTEMBER

Wabup Syah Hadiri Pisah Sambut Kepala Rutan Kelas II B Trenggalek

Wakil Bupati Trenggalek, Syah Muhammad Natanegara hadiri pisah sambut Kepala Rumah Tahanan (Karutan) kelas IIB Trenggalek, Kamis (5/9/2024). I Kadek Dedy Wirawan Arintama, Karutan lama mendapatkan...

Mas Wabup Syah Lantik 420 Pramuka Siaga Garuda Kwaran Trenggalek

05 SEPTEMBER

Mas Wabup Syah Lantik 420 Pramuka Siaga Garuda Kwaran Trenggalek

Wakil Bupati Trenggalek, Syah Muhammad Natanegara sebagai Kakwarcab Trenggalek lantik 420 Pramuka Siaga Garuda Kwaran Trenggalek, Kamis (5/9/2024). Bertempat di Lapangan Desa Rejowinangun,  Trenggalek Mas Syah...

Serius Tangani Stunting, Bupati Trenggalek Terima Penghargaan Insentif Fiskal dari Wapres

04 SEPTEMBER

Serius Tangani Stunting, Bupati Trenggalek Terima Penghargaan Insentif Fiskal dari Wapres

Keseriusan tangani Stunting di daerahnya, Bupati Trenggalek terima penghargaan insentif fiskal dari Wakil Presiden Prof. Dr. (H.C.) K.H. Ma'ruf Amin. Penghargaan berupa insentif fiskal senilai...

Mas Ipin Tinjau dan Kunjungi Warga Terdampak Pembangunan Jembatan Nglembu, Pogalan

03 SEPTEMBER

Mas Ipin Tinjau dan Kunjungi Warga Terdampak Pembangunan Jembatan Nglembu, Pogalan

Didampingi Kepala PUPR Trenggalek, Ramelan, ATD, Bupati Trenggalek, Mochamad Nur Arifin tinjau pembangunan jembatan Lembu, Pogalan dan juga warga sekitar yang terdampak sosial dari pembangunan...

Mas Ipin Dorong Adipura RT Bisa Berdampak Ekonomi

03 SEPTEMBER

Mas Ipin Dorong Adipura RT Bisa Berdampak Ekonomi

Melihat antusias warga saat meninjau kegiatan Adipura RT, Bupati Trenggalek, Mochamad Nur Arifin mendorong kegiatan menjaga ekologi bisa berdampak ekonomi. Caranya dengan menanam tanaman pangan....

Bupati Trenggalek Tinjau Adipura RT

03 SEPTEMBER

Bupati Trenggalek Tinjau Adipura RT

Mengendarai sepeda kayuh Bupati Trenggalek, Mochamad Nur Arifin beserta jajaran terkait meninjau program Adipura RT. Ada 10 RT di beberapa kelurahan tersampling dalam tinjauan kepala...

Mas Ipin Berbagi Kebahagiaan di Momen Hari Jadi Trenggalek

31 AGUSTUS

Mas Ipin Berbagi Kebahagiaan di Momen Hari Jadi Trenggalek

Bupati Trenggalek, Mochamad Nur Arifin dan istri berbagi kebahagiaan di momen Hari Jadi 830 Trenggalek. Di tengah-tengah  kebahagiaan perayaan hari jadi masih banyak orang orang...

Sungkeman Prasasti Kamulan Sebelum Prosesi Hari Jadi 830 Trenggalek

31 AGUSTUS

Sungkeman Prasasti Kamulan Sebelum Prosesi Hari Jadi 830 Trenggalek

Bupati Trenggalek, Mochamad Nur Arifin dan keluarga melakukan sungkeman Prasasti Kamulan, mengawali prosesi Hari Jadi 830 Trenggalek, Sabtu (31/8/2024). Sungkeman ini dilakukan oleh Mas Ipin dan...

Bupati Arifin dan Forkopimda Ziarah Makam Leluhur Jelang Hari Jadi 830 Trenggalek

30 AGUSTUS

Bupati Arifin dan Forkopimda Ziarah Makam Leluhur Jelang Hari Jadi 830 Trenggalek

Bupati Trenggalek, Mochamad Nur Arifin bersama Wakil Bupati, Syah Muhammad Natanegara dan jajaran Forkopimda  Trenggalek ziarah makam leluhur menjelang prosesi Hari Jadi 830 Trenggalek, Jum'at...

Jamasan Pusaka Awali Prosesi Hari Jadi 830 Trenggalek

30 AGUSTUS

Jamasan Pusaka Awali Prosesi Hari Jadi 830 Trenggalek

Jamasan pusaka mengawali prosesi Hari Jadi 830 Trenggalek. Mengusung tema "Pinayungan Kaluhuran" tersirat doa dan harapan dalam momentum hari jadi 830 ini seluruh elemen yang...

2 Bulan Jadi Penjabat Bupati Trenggalek, Dyah Wahyu Ermawati Bertekad Angkat Potensi Trenggalek

27 SEPTEMBER

2 Bulan Jadi Penjabat Bupati Trenggalek, Dyah Wahyu Ermawati Bertekad Angkat Potensi Trenggalek

Dipercaya menjadi Penjabat Bupati Trenggalek, menggantikan sementara Mochamad Nur Arifin karena cuti mengikuti Pilkada, Dyah Wahyu Ermawati bertekad mengangkat potensi Trenggalek. Kepala Dinas Penanaman Modal...

Anggota DPRD Trenggalek 2024-2029 Dilantik, Ini Kata Bupati Trenggalek

26 AGUSTUS

Anggota DPRD Trenggalek 2024-2029 Dilantik, Ini Kata Bupati Trenggalek

Sebanyak 45 anggota DPRD Kabupaten Trenggalek terpilih masa jabatan 2024-2029 resmi dilantik. Kesemuanya diambil sumpahnya oleh Ketua Pengadilan Negeri Trenggalek, Dian Nur Pratiwi di Pendopo...

Bupati  Trenggalek Raih Penghargaan The 3th ASEAN Woman Leader Summit

23 AGUSTUS

Bupati Trenggalek Raih Penghargaan The 3th ASEAN Woman Leader Summit

Prestasi yang membanggakan, menjadi duta tanah air, dalam The 3th ASEAN Woman Leader Summit, Bupati Trenggalek, Mochamad Nur Arifin  raih penghargaan. KTT Pemimpin Perempuan ASEAN...

Bupati Arifin Hadiri Sertijab Kepala Perwakilan BPK Perwakilan Jatim

23 AGUSTUS

Bupati Arifin Hadiri Sertijab Kepala Perwakilan BPK Perwakilan Jatim

Bupati Trenggalek, Mochamad Nur Arifin, hadiri serah terima jabatan (Sertijab) Kepala Perwakilan BPK Perwakilan Jatim, Jum’at (23 Agustus 2024). Turut hadir dalam Sertijab  ini Ketua...

Bupati Arifin Pimpin Apel Besar Peringatan Hari Pramuka ke-63

22 AGUSTUS

Bupati Arifin Pimpin Apel Besar Peringatan Hari Pramuka ke-63

Bupati Trenggalek, Mochamad Nur Arifin memimpin apel besar peringatan Hari Pramuka ke-63 tahun 2024 di Kabupaten Trenggalek. Digelar di Lapangan Desa Jati, Kecamatan Karangan, peringatan hari...

Bupati Arifin, Buka Trenggalek Inofation Fest 2024

19 AGUSTUS

Bupati Arifin, Buka Trenggalek Inofation Fest 2024

Kabupaten Trenggalek kembali menggelar kegiatan festival invovasi. Kegiatan bertajuk Trenggalek Inovation Fest 2024 ini dibuka langsung oleh Bupati Trenggalek, Mochamad Nur Arifin di halaman Pendopo...

Bupati Trenggalek Resmikan Kios Gedongsari Desa Masaran

18 AGUSTUS

Bupati Trenggalek Resmikan Kios Gedongsari Desa Masaran

Bupati Trenggalek, Mochamad Nur Arifin resmikan Kios Gedongsari, Desa Masaran, Kecamatan Munjungan. Kios milik Desa Masaran ini dibangun semangatnya untuk meningkatkan perekonomian masyarakat. Pasalnya pemakaian...

Ketua TP PKK Trenggalek, Novita Hardini Tampil Cantik dalam Balutan Pakaian Adat Aceh

17 AGUSTUS

Ketua TP PKK Trenggalek, Novita Hardini Tampil Cantik dalam Balutan Pakaian Adat Aceh

Peringatan HUT ke-79 Kemerdekaan RI di Trenggalek dimeriahkan istri-istri pejabat di Kabupaten Trenggalek. Mereka tampil cantik dan anggun dalam balutan busana adat nasional. Salah satunya...

Bupati Arifin Siapkan Beasiswa Bagi Paskibraka

17 AGUSTUS

Bupati Arifin Siapkan Beasiswa Bagi Paskibraka

Sukses mengemban tugas mengibarkan dan menurunkan bendera merah putih saat peringatan HUT ke-79 Kemerdekaan RI pada 17 Agustus 2024, 72 anggota Paskibraka Trenggalek dijanjikan beasiswa...