Pesan Novita Hardini, Ketua Tim Penggerak PKK Trenggalek Saat Membuka Pondok Ramadhan

Ramadhan bulan penuh rahmat, tempat kita untuk berlomba lomba dalam kebaikan. Bulan yang selalu dinantikan, karena rahmat yang melimpah ini PKK Kabupaten Trenggalek menggelar kegiatan Pondok Ramadhan bagi oraganisasi-organisasi wanita di Kabupaten Trenggalek.

Membuka kegiatan ini, Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Trenggalek, Novita Hardini, SE., ME., menegaskan pentingnya senantiasa menyambung silaturahmi di bulan Ramadhan.  "Terima kasih kepada seluruh ibu yang hari ini hadir, matur nuwun sanget," kata penggiat perempuan dan UMKM  itu.

Kehadiran anak-anak yatim piatu  yang membersamai diharapkan membawa berkah dan menjadikan pendopo Manggala Praaja Nugraha, sebagai rumah kebaikan dan perjuangan bagi pembangunan Kabupaten Trenggalek.

Sebagai Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Trenggalek, Novita mengajak keriangan dalam mengisi bulan suci dengan kegiatan-kegiatan yang positif dan perkumpulan-perkumpulan yang positif. "Kita yakin siapa teman kita, siapa perkumpulan kita dan apa yang senantiasa kita bicarakan itu berpengaruh sangat besar terhadap seluruh aspek kehidupan kita," sambung Master of Economic UIN SATU itu.

Siapa teman kita pasti berpengaruh kepada apa yang selalu kita ucapkan atau lisan yang selalu kita ucapkan. Maka dari itu saya sebagai muslimah sangat mewanti-wanti betul siapa saja yang ada di sekitar saya agar tidak menjadi mudharat di dalam mengisi setiap waktu yang Allah berikan kepada kita.

Bapak Ibu yang saya hormati bulan Ramadan menjadi bulan yang penuh berkah. Saya yakin masing-masing dari panjenengan punya cerita tersendiri khususnya saya setiap bulan Ramadan. Tidak luput saya selalu memanjatkan seluruh doa-doa baik. "Rahmat berkah Allah tidak mungkin hadir tanpa kita minta sebelumnya," tutup perempuan energik itu saat membuka Pondok Ramadhan di Pendopo Manggala Praja Nugraha, Senin (25/3/2024). (Prokopim Trenggalek)

Mas Wabup Syah Tinjau Layanan Masyarakat Saat Safari Ramadhan di Kecamatan Panggul

Melaksanakan kegiatan Safari Ramadhan di Masjid Baitul Mutaqin, Dusun Slorok, Nglebeng, Panggul, Wakil Bupati Trenggalek, Syah Muhammad Natanegara meninjau kegiatan pelayanan masyarakat yang diberikan oleh jajarannya.

Mengapresiasi layanan ini mas wabup bangga jajarannya masih semangat memberikan pelayanan di tengah-tengah menjalankan ibadah puasa. Selain itu juga antusias masyarakat yang sangat luar biasa, bahkan ada yang rela mengantri sejak pukul setengah satu siang.

"Jadi Alhamdulillah tadi Disdukcapil sudah selesai memberikan pelayanan. Kami bersyukur layanan yang ada di Panggul ini bisa berjalan dengan baik," ucap Mas Syah, Jum'at (22/3/2024).

Bisa kita lihat, sambungnya menambahkan, "tadi antusias dari masyarakat cukup luar biasa, ada yang mulai dari 12.30. Jadi semoga  ini membawa manfaat khususnya untuk masyarakat Panggul dan tempat tempat lain di safari-safari kita selanjutnya," tutupnya.

Ririn Eko Utoyo, Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Trenggalek menambahkan, "alhamdulillah layanan hari ini berjalan lancar. Kita berkolaborasi dengan teman-teman di Dinas Sosial dan Komindag," tuturnya.

Khusus hari ini, jelas pria yang akrab disapa Eko itu, "kita melayani 39 cetak KTP-el. Terus KIA 9, KK 25 dan Akta Kelahiran 6. Tiap daerah permohonan tidak sama, tergantung keaktifkan perangkat, mungkin sering kali atau sudah rutin ke dinas membawa dokumen penduduknya. Termasuk mungkin kebetulan di Panggul juga ada UPT layanan Adminduk, " tutup Ririn Eko.

Selain adminduk dari Disdukcapil, Dinas Sosial PPPA Kabupaten Trenggalek juga menyediakan layanan kesosialan, termasuk juga Posko GERTAK seperti pengajuan KIS dan yang lainnya. Sedangkan untuk Dinas Komindag, juga tetap konsisten memberikan layanan pasar murah bagi masyarakat tidak mampu.

Disediakan sebanyak 190 paket sembako (beras kemasan 5 kg dan minyak goreng kemasan 2 kg) seharga Rp. 52.000 rupiah. Dalam paket sembako ini Pemerintah Kabupaten Trenggalek memberikan subsidi sebesar 50% yang bersumber dari APBD Trenggalek. Harapannya tentu selain meringankan beban warga masyarakat yang membutuhkan, juga diharapkan dapat mengendalikan harga kebutuhan pokok yang harganya melambung.

Sambutan warga sangat luar biasa terhadap layanan yang diberikan oleh Pemerintah Kabupaten Trenggalek seperti halnya Hidayatul Munawaroh, warga Desa Nglebeng Kecamatan Panggul, yang bersyukur bisa mendapatkan layanan Posko Gertak dalam kegiatan Safari Ramadhan di Masjid Baitul Mutaqin, Dusun Slorok, Nglebeng, Panggul itu. Pihaknya mengajukan layanan Kartu Indonesia Sehat (KIS) untuk keluarganya.

Hidayatul berharap layanan seperti ini bisa terus dilanjutkan dan di dekatkan kepada masyarakat. Karena menurutnya layana  seperti itu sangat membantu bagi masyarakat sepertinya. (Prokopim Trenggalek)

Bupati Trenggalek Kembali Raih Penghargaan Pembina BUMD Terbaik 2024


Bupati Trenggalek, Mochammad Nur Arifin kembali meraih penghargaan sebagai Pembina BUMD terbaik dalam ajang Top BUMD Award tahun 2024. Penghargaan ini diterima Bupati Trenggalek, Rabu (20/3/202) di Dian Ballroom Hotel Raffles, Jakarta.

Top BUMD Award sendiri merupakan corporate rating, penilaian BUMD bertujuan mendukung program dan kebijakan pemerintah pusat maupun daerah dalam meningkatkan kinerja BUMD yang dimiliki.

Menjadi pembina terbaik tentunya eksistensi Bupati Trenggalek dalam mendorong eksistensi BUMD (Badan Usaha Milik Daerah) PT. BPR Jwalita Trenggalek (Perseroda) tidak perlu diragukan lagi. Buktinya selain memberikan kontribusi PAD (Pendapatan Asli Daerah) yang terus meningkat dari tahun ketahun, BPR Jwalita juga turut berperan aktif mendukung program program pemerintah daerah, diantanya mendorong pertumbuhan UMKM di Kabupaten Trenggalek.

Bahkan salah satu yang tidak bisa kita lupakan upaya memerangi praktik renternir dengan program Kredit Pedagang Pasar (Gangsar) yang dilakukan beberapa tahun lalu hingga sekarang. Tentunya keberhasilan BUMD ini tidak lepas dari peran, kontribusi, dan dukungan kepala daerahnya.

Tidak hanya Mas Ipin yang dinobatkan sebagai TOP Pembina BUMD terbaik, PT. BPR Jwalita Trenggalek (Perseroda) juga berhasil naik eskalasi dari BUMD Bintang 4 tahun 2023 menjadi BUMD Bintang 5 di tahun 2024 ini. Tidak hanya itu Dwi Fraidianriani, Direktur Utama BPR Jwalita juga menjadi salah satu  TOP CEO BUMD tahun 2024 dalam ajang yang sama.

Menerima penghargaan ini, Bupati Trenggalek menyampaikan "saya mengapresiasi kerja dari BPR Jwalita yang mendapatkan Top BUMD Award untuk ke berapa kalinya. Saya ucapkan selamat dan salah satunya BPR Jwalita karena dianggap selain kinerja keuangan sebagai sebuah perusahaan yang baik, tetapi juga dianggap punya social impact karena meluncurkan program kredit sanitasi untuk warga yang ingin mendapatkan sanitasi yang lebih baik, yang berkualitas untuk meningkatkan kualitas hidup dan juga kesehatan," ucapnya.

Jadi itu yang menjadi  salah satu strong point mengapa BPR Jwalita TOP BUMD Award Bintang 5 atau kategori yang paling tinggi. Harapannya semua BUMD bisa seperti BPR Jwalita. Apalagi BPR Jwalita juga baru saja restrukturisasi organisasi. Di bidang energi ada PT. Jwalita Energi Trenggalek (JET) dan masih ada  beberapa BUMD lain. "Semoga ini  nanti diikuti," imbuhnya.

Sedangkan Direltur Utama BPR Jwalita Trenggalek (Perseroda), Dwi Fraidianriani menambahkan penghargaan untuk BPR nya tidaklah datang tiba-tiba, melainkan melalui tahapan penilaian yang panjang yang dilakukan oleh lembaga yang kompeten. "Penilaian melalui  beberapa tahapan, salah satunya melalui wawancara  dan beberapa metode penjurian lainnya. Salah satunya dilakukan oleh team dari Universitas Padjajaran di Bulan Januari 2024 lalu," kata perempuan energik itu. 

Alhamdulillah, lanjut Dwi "bila sebelumnya tahun 2023 kita mendapatkan peringkat Bintang 4, tahun 2024 ini kita meraih Bintang 5. Ini menunjukkan konsistensi kita dalam mengelola salah BUMD milik Kabupaten Trenggalek," imbuhnya.

Beberapa inovasi yang kami lakukan mungkin dapat direkomendasikan kepada BUMD lain di Indonesia. Seperti Kredit Krisna (Air dan Sanitasi), Program yang menyentuh ekonomi kerakyatan seperti Gangsar (Kredit Pedagang Pasar Tanpa Jaminan).

Kami memiliki jaringan kantor di seluruh kecamatan, sehingga bisa memberikan pendekatan pelayanan kepada masyarakat. "Terus setiap tahun kami juga berkontribusi terhadap PAD dengan jumlah yang terus meningkat stiap tahunnya. Tercatat laba kami tahun 2023 sebesar Rp. 2,560 miliar," tutupnya. (Prokopim Trenggalek)

Mas Bupati Ipin Sampaikan LPKJ Akhir Tahun Anggaran 2023 kepada DPRD Trenggalek

Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Trenggalek terima Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPJ) Bupati dan Wakil Bupati Trenggalek akhir tahun anggaran 2023.

Secara umum, disampaikan oleh Bupati Trenggalek Mochamad Nur Arifin, indikator kinerja utama mengalami perbaikan dan hampir semua target dapat tercapai.

“Adapun yang tidak mencapai target yaitu terkait dengan tingkat penggangguran terbuka,” ungkap Mas Bupati Ipin usai Rapat Paripurna DPRD Trenggalek, Kamis (21/3/2024).

“Tetapi kinerja di satu tahun terakhir ini mengalami kinerja yang siginifikan karena terjadi penurunan, dari yang sebelumnya 5,4 di tahun 2022, sekarang menjadi 4 koma sekian di tahun 2023,” imbuhnya.

Terkait masalah kemiskinan ekstrem, Kabupaten Trenggalek termasuk yang mampu menerjemahkan arahan Presiden RI. Di mana saat ini tingkat kemiskinan ekstrem di Trenggalek sudah nol persen.

Sementara PAD mencapai sekitar 267 miliar rupiah. Mas Bupati Ipin berharap target bisa terus ditingkatkan hingga di kisaran 300-an miliar rupiah.

Di samping penyampaian LKPJ, Rapat Paripurna juga menyetujui Raperda tentang Hari Jadi Trenggalek menjadi Perda.

“Jadi untuk kepastian kalau ada Perda, untuk penganggaran dan segala macam, continuity nanti tetap akan bisa dilaksanakan,” jelas Mas Ipin. (Prokopim Trenggalek)

Kabupaten Trenggalek Borong 3 Penghargaan Sekaligus Dalam Ajang TOP BUMD Award 2024

Kabupaten Trenggalek berhasil borong 3 penghargaan sekaligus dalam ajang TOP BUMD Award tahun 2024 di Jakarta. Penghargaan pertama diberikan kepada Bupati Trenggalek, Mochammad Nur Arifin sebagai TOP Pembina BUMD terbaik tahun 2024.

Kemudian penghargaan kedua  diberikan kepada PT. BPR Jwalita Trenggalek (Perseroda) yang berhasil naik eskalasi dari BUMD Bintang 4 tahun 2023 menjadi BUMD Bintang 5 di tahun 2024. Tidak hanya berhenti di sini, Dwi Fraidianriani, Direktur Utama BPR Jwalita juga menjadi salah satu TOP CEO BUMD tahun 2024.

Dalam perjalanannya tahun ke tahun, PT. BPR Jwalita Trenggalek (Perseroda) seolah tidak pernah absen mendapatkan penghargaan dalam ajang corporate rating, penilaian BUMD tervesar di tanah air itu. Bahkan penghargaan yang diterima tidak stagnan di situ-situ saja, tahun 2024 ini BPR Jwalita berhasil naik eskalasi menjadi BUMD bintang 5.

Tentunya ini sebuah bukti nyata bawasanya komitmen dari BPR yang kepemelikan saham Pemda-nya 98.64% itu, bekerja dengan baik untuk maju dan berkembang. Dengan modal Rp. 20 Milyar, Aset BPR Jwalita per 31 Des 2023 sebesar Rp. 143.893.811.000.

Direktur BPR Jwalita, Dwi Fraidianriani usai menerima penghargaan ini menyampaikan "alhamdulillah selama 4 tahun berturut-turut sejak tahun 2021 kita berhasil mendapatkan penghargaan dari TOP BUMD Award. Tentunya ini menjadi pemicu dan pemacu kami untuk bekerja lebih baik dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat Trenggalek dan juga mendukung program-program pemerintah," katanya, Rabu (20/4/2024).

Masih menurut perempuan yang akrab disapa Dwi itu, 70 persen nasabah dari BPR Jwalita adalah pelaku usaha mikro. Kemudian beberapa inovasi dilakukan, mulai dari Kredit Krisna (Air dan Sanitasi), Program yang menyentuh ekonomi kerakyatan seperti Gangsar (Kredit Pedagang Pasar Tanpa Jaminan).

BPR Jwalita (Perseroda) juga berkontribusi dalam memberikan Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kabupaten Trenggalek setiap tahunnya. Bahkan berkontribusi terhadap PAD itu jumlahnya terus meningkat stiap tahunnya.

BUMD-nya memborong 3 penghargaan sekaligus dalam TOP BUMD Award, Bupati Trenggalek, Mochammad Nur Arifin mengatakan, "saya mengapresiasi kerja dari BPR Jwalita yang mendapatkan Top BUMD Award untuk ke berapa kalinya. Saya ucapkan selamat," kata salah satu Wakil Ketua APKASI itu.

Harapannya semua BUMD bisa seperti BPR Jwalita. Apalagi BPR Jwalita juga baru saja restrukturisasi organisasi. Di bidang energi ada PT  Jwalita Energi Trenggalek (JET) dan masih ada  beberapa BUMD lain. Semoga ini  nanti diikuti.

Selain kinerja keuangan sebagai sebuah perusahaan yang baik, tetapi BPR Jwalita juga dianggap punya social impact karena meluncurkan program kredit sanitasi untuk warga yang ingin mendapatkan sanitasi yang lebih baik, yang berkualitas untuk meningkatkan kualitas hidup dan juga kesehatan. "Jadi itu yang menjadi  salah satu strong point mengapa BPR Jwalita TOP BUMD Award Bintang 5 atau kategori yang paling tinggi," tutup Mas Ipin. (Prokopim Trenggalek)

More Articles...

Page 2 of 63

BERITA LAINNYA

  • 1
  • 2
  • 3
  • 4
  • 5
  • 6
  • 7
  • 8
  • 9
  • 10
Prev Next
Bupati Trenggalek Raih Penghargaan Green Leadership "Nirwasita Tantra" Kabupaten Sedang Terbaik dari Kementerian KLHK

18 SEPTEMBER

Bupati Trenggalek Raih Penghargaan Green Leadership "Nirwasita Tantra" Kabupaten Sedang Terbaik dari Kementerian KLHK

Kegigihannya dalam menjaga kelestarian lingkungan berkelanjutan, Bupati Trenggalek,  Mochamad Nur Arifin diganjar penghargaan Green Leadership "Nirwasita Tantra", kategori kabupaten sedang terbaik dalam pengelolaan lingkungan hidup...

Bupati Trenggalek Uji Coba Program Makanan Siang Bergizi

18 SEPTEMBER

Bupati Trenggalek Uji Coba Program Makanan Siang Bergizi

Bupati Trenggalek, Mochamad Nur Arifin uji coba pemberian makan siang Bergizi kepada siswa di daerahnya. SDN 2 Sumbergedong dipilih menjadi lokasi uji coba selama 1...

Hadiri Rapat Anggota Luar Biasa KSU Sumber Makmur, Bupati Arifin Berharap Pengusus Baru Bisa Teruskan Perjuangan H. Lumadi

15 SEPTEMBER

Hadiri Rapat Anggota Luar Biasa KSU Sumber Makmur, Bupati Arifin Berharap Pengusus Baru Bisa Teruskan Perjuangan H. Lumadi

Bupati Trenggalek, Mochamad Nur Arifin, hadiri rapat anggota luar biasa KSU Sumber Makmur, Desa Masaran, Kecamatan Munjungan. Rapat anggota luar biasa ini digelar karena ketua...

Harlah ke-18 PPDI, Bupati Trenggalek Pesankan Yang Penting Tidak Ada Masyarakat yang Merasa Ditinggal

15 SEPTEMBER

Harlah ke-18 PPDI, Bupati Trenggalek Pesankan Yang Penting Tidak Ada Masyarakat yang Merasa Ditinggal

Hadir dalam Harlah ke-18 Persatuan Perangkat Desa Indonesia (PPDI) di Trenggalek, Mochamad Nur Arifin, Bupati Trenggalek pesankan kepada seluruh perangkat desa untuk bekerja ikhlas. Yang...

Novita Hardini, Bunda PAUD Trenggalek Sambut Baik  Survey Lingkungan Belajar

14 SEPTEMBER

Novita Hardini, Bunda PAUD Trenggalek Sambut Baik Survey Lingkungan Belajar

Bunda PAUD Kabupaten Trenggalek, Novita Hardini, SE., ME., sambut baik diadakannya survey lingkungan belajar pada Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) di Kabupaten Trenggalek. Dengan survey...

Resmikan Kampung Nelayan Maju, Mas Ipin Berharap Dibarengi dengan Kesadaran di Masyarakat

13 SEPTEMBER

Resmikan Kampung Nelayan Maju, Mas Ipin Berharap Dibarengi dengan Kesadaran di Masyarakat

Bupati Trenggalek Mochamad Nur Arifin mengajak masyarakat nelayan di Pantai Joketro untuk meningkatkan kesadaran menjaga lingkungan. Hal itu disampaikannya saat peresmian Kampung Nelayan Maju (KALAJU)...

Survey Lingkungan Belajar, Bunda PAUD Trenggalek, Novita Hardini Titipkan Ini

13 SEPTEMBER

Survey Lingkungan Belajar, Bunda PAUD Trenggalek, Novita Hardini Titipkan Ini

Hadir dalam kegiatan Survey Lingkungan Belajar (Surlingjar) PAUD di Kabupaten Trenggalek, Bubda PAUD Kabupaten Trenggalek, Novita Hardini, SE., ME., titipkan beberapa hal kepada para Pendidik...

ASN di Trenggalek Deklarasi Netralitas Dalam Pilkada

13 SEPTEMBER

ASN di Trenggalek Deklarasi Netralitas Dalam Pilkada

Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkup Pemkab Trenggalek deklarasi netralitas dalam Pilkada. Deklarasi netralitas ASN ini dipimpin langsung Sekda Trenggalek, Edy Soepriyanto di Pendopo Manggala...

Bupati Trenggalek Ajak Perwakilan Kementrian Dalam Negeri Lihat Langsung Posisi 13 Pulau yang Diakui Tulungagung

12 SEPTEMBER

Bupati Trenggalek Ajak Perwakilan Kementrian Dalam Negeri Lihat Langsung Posisi 13 Pulau yang Diakui Tulungagung

Usai menggelar Focus Group Discussion (FGD) Pemkab Trenggalek Gelar FGD Kode Data Wilayah Administrasi Pulau Bersama Kementerian Dalam Negeri, Akademisi, Pokmas dan tokoh masyarakat di Kecamatan...

Tanggapi Klaim 13 Pulau oleh Tulungagung, Pemkab Trenggalek Gelar FGD Kode Data Wilayah Administrasi Pulau

12 SEPTEMBER

Tanggapi Klaim 13 Pulau oleh Tulungagung, Pemkab Trenggalek Gelar FGD Kode Data Wilayah Administrasi Pulau

Tanggapi klaim 13 pulau di perairan Kecamatan Watulimo yang masuk ke wilayah Kabupaten Tulungagung, Pemkab Trenggalek menggelar Fokus Group Discussion (FGD), di Hotel Pondok Prigi,...

Mas Ipin Apresiasi Swadaya Masyarakat Tambal Jalan Akses Alternatif ke Pantai Prigi

12 SEPTEMBER

Mas Ipin Apresiasi Swadaya Masyarakat Tambal Jalan Akses Alternatif ke Pantai Prigi

Bupati Trenggalek, Mochamad Nur Arifin apresiasi swadaya yang dilakukan masyarakat di Kecamatan  Watulimo menambal jalan berlubang di jalur alternatif menuju Pantai Prigi. Berterima kasih atas upaya...

Menjadi Wakil  APKASI, Ini Curhatan Cerdas Bupati Trenggalek dalam Rapat Disemasi Badan Urusan Lesgislasi Daerah DPD RI

11 SEPTEMBER

Menjadi Wakil APKASI, Ini Curhatan Cerdas Bupati Trenggalek dalam Rapat Disemasi Badan Urusan Lesgislasi Daerah DPD RI

> Menjadi wakil dari APKASI dalam rapat Disemasi Badan Urusan Lesgislasi Daerah Dewan Perwakilan Daerah Republik Indonesia (BULD DPD RI), Rabu (11/9/2024) Bupati Trenggalek, Mochamad Nur...

Bupati Trenggalek Dapatkan Apresiasi Tokoh Indonesia Dibidang Pelestarian Lingkungan dan Mitigasi Bencana

10 SEPTEMBER

Bupati Trenggalek Dapatkan Apresiasi Tokoh Indonesia Dibidang Pelestarian Lingkungan dan Mitigasi Bencana

Bupati Trenggalek, Mochamad Nur Arifin kembali raih penghargaan dibidang kelestarian lingkungan dan mitigasi bencana. Kali ini penghargaan itu datang dari Majalah Tempo yang menilai kepala...

Bupati Arifin Ambil Bagian Dalam Kirab Budaya Grebek 99 Desa Sumurup

09 SEPTEMBER

Bupati Arifin Ambil Bagian Dalam Kirab Budaya Grebek 99 Desa Sumurup

Bupati Trenggalek, Mochamad Nur Arifin ikut ambil bagian dalam upaya pelestarian budaya Grebek 99 (songo-songo) Desa Sumurup, Kecamatan Bendungan, Senin (9/9/2024). Grebek songo-songo sendiri merupakan sebuah...

Mas Ipin Buka Pelatihan Wirausaha Perempuan Baru di Sektor Perikanan

09 SEPTEMBER

Mas Ipin Buka Pelatihan Wirausaha Perempuan Baru di Sektor Perikanan

Bupati Trenggalek, Mochamad Nur Arifin membuka pelatihan Wirausaha Perempuan Baru di daerahnya. Pelatihan wirausaha baru kali ini fokus disektor perikanan. Dijadwalkan sebanyak 53 pengusaha yang...

Mas Ipin Serahkan 2 Ambulan Baru untuk Optimalkan Layanan Puskesmas Keliling

08 SEPTEMBER

Mas Ipin Serahkan 2 Ambulan Baru untuk Optimalkan Layanan Puskesmas Keliling

Masih dalam rangkaian Karnaval SCTV di Trenggalek, Bupati Trenggalek Mochamad Nur Arifin serahkan 2 unit Ambulan untuk optimalkan layanan puskesmas keliling, Minggu (8/9/2024). 2 Unit...

Kemeriahan Karnaval SCTV Meski Diguyur Hujan, Ini Kata Mas Ipin

08 SEPTEMBER

Kemeriahan Karnaval SCTV Meski Diguyur Hujan, Ini Kata Mas Ipin

Hari kedua Karnaval SCTV di Trenggalek diguyur hujan. Meskipun hujan, ternyata tidak menyurutkan semangat warga masyarakat menikmati kemenriahannya. Bupati Trenggalek, Mochamad Nur Arifin yang ikut membaur...

Kabupaten Trenggalek Terima Penghargaan Wahana Tata Nugraha dari Kemenhub

07 SEPTEMBER

Kabupaten Trenggalek Terima Penghargaan Wahana Tata Nugraha dari Kemenhub

Kementerian Perhubungan (Kemenhub) memberikan penghargaan Wahana Tata Nugraha (WTN) kepada pemerintah daerah di Indonesia dalam rangka peringatan Hari Perhubungan Nasional (Harhubnas) tahun 2024. Penghargaan diserahkan...

Karnaval SCTV  Meriahkan Hari Jadi 830 Trenggalek

07 SEPTEMBER

Karnaval SCTV Meriahkan Hari Jadi 830 Trenggalek

Kabupaten Trenggalek dibanjiri artis ibu kota yang tampil dalam acara Karnaval SCTV. Digelar di Alun-alun Trenggalek, acara ini aka berlangsu 2 hari penuh secara on...

Pemkab Trenggalek Gelar Haul Akbar Bersama Majelis Dzikir Al Hikmah dalam Rangka Hari Jadi 830 Trenggalek

07 SEPTEMBER

Pemkab Trenggalek Gelar Haul Akbar Bersama Majelis Dzikir Al Hikmah dalam Rangka Hari Jadi 830 Trenggalek

Pemkab Trenggalek menggelar Haul Akbar dalam rangka memperingati Hari Jadi 830 Trenggalek bersama Majelis Dzikir Wa Mauliddur Rasul Muhammad Saw. Bertempat di Pendopo Manggala Praja...

Bupati Trenggalek Raih Tanda Kehormatan Satyalencana Wirakarya Dibidang Koperasi dan UMKM

05 SEPTEMBER

Bupati Trenggalek Raih Tanda Kehormatan Satyalencana Wirakarya Dibidang Koperasi dan UMKM

Bupati Trenggalek Mochamad Nur Arifin Raih Tanda Kehormatan Satyalencana Wirakarya di Bidang Koperasi  dan UMKM. Tanda kehormatan untuk Bupati Trenggalek itu sendiri diserahkan Menteri Koperasi ...

Wabup Syah Hadiri Pisah Sambut Kepala Rutan Kelas II B Trenggalek

05 SEPTEMBER

Wabup Syah Hadiri Pisah Sambut Kepala Rutan Kelas II B Trenggalek

Wakil Bupati Trenggalek, Syah Muhammad Natanegara hadiri pisah sambut Kepala Rumah Tahanan (Karutan) kelas IIB Trenggalek, Kamis (5/9/2024). I Kadek Dedy Wirawan Arintama, Karutan lama mendapatkan...

Mas Wabup Syah Lantik 420 Pramuka Siaga Garuda Kwaran Trenggalek

05 SEPTEMBER

Mas Wabup Syah Lantik 420 Pramuka Siaga Garuda Kwaran Trenggalek

Wakil Bupati Trenggalek, Syah Muhammad Natanegara sebagai Kakwarcab Trenggalek lantik 420 Pramuka Siaga Garuda Kwaran Trenggalek, Kamis (5/9/2024). Bertempat di Lapangan Desa Rejowinangun,  Trenggalek Mas Syah...

Serius Tangani Stunting, Bupati Trenggalek Terima Penghargaan Insentif Fiskal dari Wapres

04 SEPTEMBER

Serius Tangani Stunting, Bupati Trenggalek Terima Penghargaan Insentif Fiskal dari Wapres

Keseriusan tangani Stunting di daerahnya, Bupati Trenggalek terima penghargaan insentif fiskal dari Wakil Presiden Prof. Dr. (H.C.) K.H. Ma'ruf Amin. Penghargaan berupa insentif fiskal senilai...

Mas Ipin Tinjau dan Kunjungi Warga Terdampak Pembangunan Jembatan Nglembu, Pogalan

03 SEPTEMBER

Mas Ipin Tinjau dan Kunjungi Warga Terdampak Pembangunan Jembatan Nglembu, Pogalan

Didampingi Kepala PUPR Trenggalek, Ramelan, ATD, Bupati Trenggalek, Mochamad Nur Arifin tinjau pembangunan jembatan Lembu, Pogalan dan juga warga sekitar yang terdampak sosial dari pembangunan...

Mas Ipin Dorong Adipura RT Bisa Berdampak Ekonomi

03 SEPTEMBER

Mas Ipin Dorong Adipura RT Bisa Berdampak Ekonomi

Melihat antusias warga saat meninjau kegiatan Adipura RT, Bupati Trenggalek, Mochamad Nur Arifin mendorong kegiatan menjaga ekologi bisa berdampak ekonomi. Caranya dengan menanam tanaman pangan....

Bupati Trenggalek Tinjau Adipura RT

03 SEPTEMBER

Bupati Trenggalek Tinjau Adipura RT

Mengendarai sepeda kayuh Bupati Trenggalek, Mochamad Nur Arifin beserta jajaran terkait meninjau program Adipura RT. Ada 10 RT di beberapa kelurahan tersampling dalam tinjauan kepala...

Mas Ipin Berbagi Kebahagiaan di Momen Hari Jadi Trenggalek

31 AGUSTUS

Mas Ipin Berbagi Kebahagiaan di Momen Hari Jadi Trenggalek

Bupati Trenggalek, Mochamad Nur Arifin dan istri berbagi kebahagiaan di momen Hari Jadi 830 Trenggalek. Di tengah-tengah  kebahagiaan perayaan hari jadi masih banyak orang orang...

Sungkeman Prasasti Kamulan Sebelum Prosesi Hari Jadi 830 Trenggalek

31 AGUSTUS

Sungkeman Prasasti Kamulan Sebelum Prosesi Hari Jadi 830 Trenggalek

Bupati Trenggalek, Mochamad Nur Arifin dan keluarga melakukan sungkeman Prasasti Kamulan, mengawali prosesi Hari Jadi 830 Trenggalek, Sabtu (31/8/2024). Sungkeman ini dilakukan oleh Mas Ipin dan...

Bupati Arifin dan Forkopimda Ziarah Makam Leluhur Jelang Hari Jadi 830 Trenggalek

30 AGUSTUS

Bupati Arifin dan Forkopimda Ziarah Makam Leluhur Jelang Hari Jadi 830 Trenggalek

Bupati Trenggalek, Mochamad Nur Arifin bersama Wakil Bupati, Syah Muhammad Natanegara dan jajaran Forkopimda  Trenggalek ziarah makam leluhur menjelang prosesi Hari Jadi 830 Trenggalek, Jum'at...

Jamasan Pusaka Awali Prosesi Hari Jadi 830 Trenggalek

30 AGUSTUS

Jamasan Pusaka Awali Prosesi Hari Jadi 830 Trenggalek

Jamasan pusaka mengawali prosesi Hari Jadi 830 Trenggalek. Mengusung tema "Pinayungan Kaluhuran" tersirat doa dan harapan dalam momentum hari jadi 830 ini seluruh elemen yang...

2 Bulan Jadi Penjabat Bupati Trenggalek, Dyah Wahyu Ermawati Bertekad Angkat Potensi Trenggalek

27 SEPTEMBER

2 Bulan Jadi Penjabat Bupati Trenggalek, Dyah Wahyu Ermawati Bertekad Angkat Potensi Trenggalek

Dipercaya menjadi Penjabat Bupati Trenggalek, menggantikan sementara Mochamad Nur Arifin karena cuti mengikuti Pilkada, Dyah Wahyu Ermawati bertekad mengangkat potensi Trenggalek. Kepala Dinas Penanaman Modal...

Anggota DPRD Trenggalek 2024-2029 Dilantik, Ini Kata Bupati Trenggalek

26 AGUSTUS

Anggota DPRD Trenggalek 2024-2029 Dilantik, Ini Kata Bupati Trenggalek

Sebanyak 45 anggota DPRD Kabupaten Trenggalek terpilih masa jabatan 2024-2029 resmi dilantik. Kesemuanya diambil sumpahnya oleh Ketua Pengadilan Negeri Trenggalek, Dian Nur Pratiwi di Pendopo...

Bupati  Trenggalek Raih Penghargaan The 3th ASEAN Woman Leader Summit

23 AGUSTUS

Bupati Trenggalek Raih Penghargaan The 3th ASEAN Woman Leader Summit

Prestasi yang membanggakan, menjadi duta tanah air, dalam The 3th ASEAN Woman Leader Summit, Bupati Trenggalek, Mochamad Nur Arifin  raih penghargaan. KTT Pemimpin Perempuan ASEAN...

Bupati Arifin Hadiri Sertijab Kepala Perwakilan BPK Perwakilan Jatim

23 AGUSTUS

Bupati Arifin Hadiri Sertijab Kepala Perwakilan BPK Perwakilan Jatim

Bupati Trenggalek, Mochamad Nur Arifin, hadiri serah terima jabatan (Sertijab) Kepala Perwakilan BPK Perwakilan Jatim, Jum’at (23 Agustus 2024). Turut hadir dalam Sertijab  ini Ketua...

Bupati Arifin Pimpin Apel Besar Peringatan Hari Pramuka ke-63

22 AGUSTUS

Bupati Arifin Pimpin Apel Besar Peringatan Hari Pramuka ke-63

Bupati Trenggalek, Mochamad Nur Arifin memimpin apel besar peringatan Hari Pramuka ke-63 tahun 2024 di Kabupaten Trenggalek. Digelar di Lapangan Desa Jati, Kecamatan Karangan, peringatan hari...

Bupati Arifin, Buka Trenggalek Inofation Fest 2024

19 AGUSTUS

Bupati Arifin, Buka Trenggalek Inofation Fest 2024

Kabupaten Trenggalek kembali menggelar kegiatan festival invovasi. Kegiatan bertajuk Trenggalek Inovation Fest 2024 ini dibuka langsung oleh Bupati Trenggalek, Mochamad Nur Arifin di halaman Pendopo...

Bupati Trenggalek Resmikan Kios Gedongsari Desa Masaran

18 AGUSTUS

Bupati Trenggalek Resmikan Kios Gedongsari Desa Masaran

Bupati Trenggalek, Mochamad Nur Arifin resmikan Kios Gedongsari, Desa Masaran, Kecamatan Munjungan. Kios milik Desa Masaran ini dibangun semangatnya untuk meningkatkan perekonomian masyarakat. Pasalnya pemakaian...

Ketua TP PKK Trenggalek, Novita Hardini Tampil Cantik dalam Balutan Pakaian Adat Aceh

17 AGUSTUS

Ketua TP PKK Trenggalek, Novita Hardini Tampil Cantik dalam Balutan Pakaian Adat Aceh

Peringatan HUT ke-79 Kemerdekaan RI di Trenggalek dimeriahkan istri-istri pejabat di Kabupaten Trenggalek. Mereka tampil cantik dan anggun dalam balutan busana adat nasional. Salah satunya...

Bupati Arifin Siapkan Beasiswa Bagi Paskibraka

17 AGUSTUS

Bupati Arifin Siapkan Beasiswa Bagi Paskibraka

Sukses mengemban tugas mengibarkan dan menurunkan bendera merah putih saat peringatan HUT ke-79 Kemerdekaan RI pada 17 Agustus 2024, 72 anggota Paskibraka Trenggalek dijanjikan beasiswa...