Wakil Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Trenggalek, Fathikatur Rohmah Syah Natanegara, laksanakan kegiatan Safari Ramadhan di Masjid Mubarokah Lil Umah, Desa Nglongsor, Kecamatan, Tugu, Jum'at (23/4/2021).
Safari Ramadhan, sendiri merupakan agenda rutin yang dilakukan oleh Kepala daerah,Wakil Kepala Daerah dan istri di Trenggalek saat Bulan Ramadhan.
Tentunya kegiatan ini ditujukan untuk meningkatkan keimanan dan ketakwaan sekaligus dimanfaatkan oleh para pemangku kebijakan di Trenggalek untuk bisa menyapa dan lebih mendekatkan diri kepada masyarakatnya.
Safari Jum'at itu, Wakil Ketua TP PKK Trenggalek ini hadir di Masjid Mubarokah Lil Umah, didampingi beberapa perwakilan Forkopimda Trenggalek dan sejumlah Kepala OPD dan pejabat terkait yang mendampingi.
Dalam kesempatan Safari Ramadhan itu sejumlah bantuan disampaikan, Fathikatur Rohmah kepada sejumlah masyarakat dan tempat ibadah Masjid di Kecamatan Tugu, sinergitas antara BAZNAS Trenggalek, Kemenag maupun APBD Trenggalek. Tujuannya tentunya untuk meringankan beban masyarakat yang membutuhkan, sekaligus menunjang fasilitas tempat ibadah yang disasar.
Hadir ditengah tengah masyarakat Tugu, Fathikatur Rohmah Syah Natanegara tidak lupa mengajak seleruh elemen masyarakat di Trenggalek untuk meningkatkan ketakwaan kepada Alaah SWT.
"Ramadan adalah bulan penuh magfirah, bulan penuh ampunan. Mari kita tingkatkan ketaqwaan kita kepada Allah SWT. Janji Allah setiap ibadah yang kita lakukan akan dilipat gandakan amalnya di bulan ini," ajaknya.
Maka dari itu, lanjutnya "mari kita tingkatkan keimanan kita. Selain itu dibulan suci ini pintu ampunan juga dibuka lebar," ungkap istri wakil Bupati Syah M. Natanegara ini lebih lanjut.
Perempuan yang juga didapuk menjadi Ketua Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Trenggalek ini juga menyinggung pentingnya zakat bagi orang yang mampu guna membatu sesama yang membutuhkan.
Dengan berbagi kebahagiaan, diharapkan beban masyarakat yang cukup terhimpit di era pandemi ini bisa sedikit diringankan, tandasnya. (Dokpim)