Semahalnya dengan branding suatu produk, branding suatu daerah pastinya tidak lepas dari promosi maupun figur orang yang mempromosikannya. Saat ini Trenggalek sangat beruntung, pasalnya memiliki figur Pasangan Bupati termuda, ganteng-ganteng dengan istri yang cantik-cantik. Apalagi Arumi Bachcin Ketua Dekrasnada yang juga mantan artis Nasional, pastinya dapat memberikan stimulus dalam mendongkrak branding daerah.
Hari Bawardi, praktisi desain yang dihadirkan Trenggalek dalam kegiatan seminar dan seleksi pelaku usaha di Trenggalek, saat dikonfirmasi mengenai banding daerah ini menyampaikan, "mau nggak mau branding sebuah daerah harus ada stimulusnya, entah itu dalam bentuk sebuah event atau figur yang di cari orang-orang," ucapnya.
"Dengan adanya figur secara Nasional pastinya akan membantu Trenggalek dengan mudah dideteksi oleh pasar," imbuhnya.
Menurut Hari, selain pasangan Bupati Muda yang tampan dan pintar dengan istri-istri yang cantik, Trenggalek juga memiliki Arumi Bachcin yang sudah banyak dikenal oleh masyarakat luas. Istri Bupati ini bisa menjadi figur yang baik dalam branding Kabupaten Trenggalek. "Karena sudah dikenal pastinya akan semakin mudah," tandasnya. (Humas)