Tiga hari genap Porsadin IV Jatim digelar di Kabupaten Trenggalek. 12 cabang perlombaan dilombakan dalam Pekan Olahraga dan Seni Antar Diniyah (Porsadin) IV Jatim di Trenggalek ini sukses digelar.
Tiga hari berkompetisi panitia telah menentukan pemenang dari lomba tahfidz juz 30, MQK Safinatunnaja, cerdas cermat, pidato bahasa Indonesia, pidato bahasa Arab, MTQ, muratal walimla, kaligrafi, puisi islami, lari sprint, bulu tangkis, dan tenis meja.
Sukses digelar, even rutin dua tahunan ini di tutup Wagub Jatim, Dr. Emil Elestianto Dardak, M.Sc, Minggu (21/7/2019) di Pendopo Manggala Praja Nugraha.
Dalam sambutannya Wakil Gubernur Jatim ini menyebutkan sebagai orang yang ber KTP Trenggalek, Emil Dardak berterima kasih Trenggalek bisa menjadi tuan rumah yang baik dalam even ini.
Menurutnya pendidikan Diniyah menjadi salah satu pondasi bangsa, makanya pendidikan madrasah perlu untuk terus diperjuangkan.
Pihaknya berjanji untuk melanjutkan program Pemerintahan terdahulu, sepertihalnya melanjutkan BOSDA Madin. Selain itu juga termasuk melanjutkan beasiswa S2 untuk para guru Madin dan meningkatkan cakupannya.
Hal ini termasuk juga dengan kerjasama untuk guru madin ini melanjutkan ke perguruan tinggi berbasis keagamaan, tandas Wagub Jatim. (Humas)