Wakil Bupati Trenggalek, H. Moch. Nur Arifin memimpin secara langsung aksi gotong royong pembersihan Sungai Desa Margomulyo, pagi ini Minggu 15 Juli 2018. Unsur Dinas PKPLH, TNI, Polri, Muspika Kec. Watulimo, Warga Masyarakat Margomulyo, Kepala Desa dan Perangkat Desa Margomulyo serta pegiat lingkungan dan komunitas pecinta lingkungan berbaur menjadi satu dalam aksi tersebut.
Dalam sambutanya mengawali aksi tersebut, Wabup termuda se-lndonesia ini mengatakan "terima kasih untuk semua karena sudah meluangkan waktu untuk ikut aksi gotong royong ini, ini adalah pekerjaan kita bersama". Menjaga lingkungan tidak bisa hanya dilakukan hanya kali ini saja tapi terus menerus harus kita lakukan untuk mewujudkan lingkungan sungai yang bersih lagi, imbuhnya.
Aksi gotong royong dilakukan karena wilayah Sungai Margomulyo mengalami pencemaran sampah lingkungan dan limbah air hasil pemindangan warga masyarakat setempat yang dibuang ke sungai tersebut sehingga perlu kesadaran dari semua pihak untuk membuang, mengolah dan menjaga lingkungan saat ini dan kedepannya perlu formulasi untuk penanganannya.
"Alam adalah titipan untuk anak cucu kita, maka dari itu sekarang, besuk, lusa dan seterusnya harus kita jaga dan lestarikan" pungkas Wabup Muda pasangan Bupati Emil Dardak ini. (Humas)