Kamis 28 Juli 2016 bertempat di ruang keja Bupati Trenggalek Dr. Emil Elestianto Dardak M.Sc, Branch Manager Cabang Bank Mandiri Trenggalek Udin Solehudin, serahkan dana bantuan CSR kepada Pemerintah Kabupaten Trenggalek. Dana CSR senilai Rp 70 juta ini diserahkan secara simbolis oleh Branch Manager Cabang Bank Mandiri Trenggalek kepada Bupati yang didampingi oleh Wakil Bupati Trenggalek H Moch. Nur Arifin, Kepala BPKAD, Asisten II Bupati dan Kabag Humas dan Protokol. Setelah di terima oleh Bupati dana CSR tersebut selanjutnya disampaikan Bupati kepada kepala BPKAD sebagai pengelola keuangan dan aset Pemkab. Trenggalek, untuk sesegera mungkin difungsikan untuk mempercantik kota Trenggalek ini.
Pada kesempatan ini, mengenai dana CSR tersebut Dr. Emil Elestianto Dardak M.Sc Bupati Trenggalek menyampaikan pada beberapa waktu yang lalu saya meminta kepada Bapak Wabup untuk mengeksplore sinergi beberapa BUMN dengan Pemerintah Daerah Kabupaten Trenggalek. Sinergitas ini merupakan upaya untuk lebih mempercantik wajah Trenggalek, sehingga dapat mudah dan bisa segera dirasakan oleh masyarakat. CSR Ini merupakan wujud kepedulian bank Mandiri terhadap Pemerintahan Trenggalek. Tentunya ini merupakan awal dari sinergi yang InsyaAllah sedang kita bangun, agar bisa mendorong ekonomi masyarakat Trenggalek, dengan Bank Mandiri sebagai perbankan. Melalui CSR ini sebagai salah satu bentuk usaha pemerintah dalam upaya mempercantik wajah Trenggalek serta bentuk meningkatkan pelayanan kita terhadap masyarakat.”Ungkap Bupati
Lebih lanjut, H Moch. Nur Arifin Wakil Bupati Trenggalek menambahkan ide ini sebenarnya sudah dimulai sewaktu akan menyampaikan kinerja seratus hari pemerintahan kami. Dengan keterbatasan anggaran APBD yang ada, yang perlu dicatat pastinya masyarakat itu menginginkan suatu terobosan inovasi. Akhirnya itu yang melatar belakangi kami untuk bekerjasama dengan BUMN. Jadi ini rangkaian kegiatan kita dalam mempercantik wajah kota. Disamping itu Telkomsel memberikan kita spot-spot wifi gratis, sedangkan Bank Jatim memberikan lampu cantik pada spot-spot tertentu dan di jalan protokoler serta bangku-bangku cantik untuk istirahat dan foto selfie yang belum kita resmikan. Sedangkan saat ini Bank Mandiri memberikan CSR nya untuk kecantikan wajah kota. Kita akan melakukan penajaman ulang tempat mana spot-spot yang perlu untuk kita sentuh. Rencananya kita akan melakukan perbaikan taman di sebelah pemandian Tirta Jwalita Kelutan. Konsepnya seperti apa nanti kita akan kaji kembali", pungkas Wabup.
Sedangkan Branch Manager Cabang Bank Mandiri Udin Solehudin saat dikonfirmasi menyatakan sebenarnya ini kurang lebih dalam rangka menjalankan amanah dari Kementerian BUMN. Tentunya Bank Mandiri sebagai Bank BUMN pastinya mempunyai kewajiban untuk menjaga kelestarian lingkungan hidup dan ikut andil dalam pembangunan", ungkapnya.
CSR ini nantinya akan kita implementasikan untuk mempercantik wajah kota. Makanya kami saat ini perlu berkoordinasi dengan Bapak Bupati dan Wakil Bupati, mengenai niatan bagaimana menciptakan icon lokasi representatif baru selain alon-alon yang saat ini sudah banyak yang berkunjung dan ingin foto selfie. Icon baru ini nantinya kita harapkan dapat menambah daya tarik baru terhadap Trenggalek", Imbuh Branch Manager tersebut. (Humas)