Kerja sama tersebut adalah dalam hal peningkatan kualitas serta pemanfaatan sumber daya melalui pendidikan dan pengajaran, penelitian dan pengembangan, juga pengabdian kepada masyarakat (tri dharma perguruan tinggi).
Nota kesepakatan (MOU) sendiri ditandatangani oleh Bupati Trenggalek Mochamad Nur Arifin dan Rektor UNESA Prof. Dr. Nurhasan, M.Kes., pada rapat terbuka senat dalam rangka Dies Natalis ke-58 Universitas Negeri Surabaya di Graha UNESA, Senin (15/8/2022).
Setelah sebelumnya sukses melakukan penandatangan MOU dengan 800 SMK se-Jawa Timur, kali ini UNESA kembali memecahkan rekor MURI melalui penandatangan MOU dan MOA dengan 173 pemerintah daerah dalam rangka pencapaian prestasi indikator kinerja utama (IKU).
Kerja sama dengan pemerintah daerah sendiri dimaksudkan untuk mengoptimalkan pengelolaan potensi sumber daya secara berkelanjutan. Selain itu juga percepatan pemenuhan pelayanan publik serta pemberian pelayanan dasar secara efektif dan efisien guna meningkatkan kesejahteraan masyarakat. (Prokopim Trenggalek)