Kurang lebih dua tahun tak digelar akibat pandemi, masyarakat kembali dapat menyaksikan secara langsung festival jaranan di Alun-alun Kabupaten Trenggalek. Tak ayal festival kali ini menarik animo masyarakat yang cukup lama merindukan hiburan pertunjukkan seni budaya.
Festival Jaranan ke-26 yang dibuka oleh Wakil Bupati Trenggalek Syah Muhamad Nata Negara tersebut diikuti 19 peserta dengan rincian 9 untuk kategori Turonggo Yakso dan 10 untuk kategori non Turonggo Yakso. Namun berbeda dari tahun-tahun sebelumnya, pada festival kali ini hanya diikuti peserta dari Kabupaten Trenggalek.
Mas Wabup Syah Nata Negara dalam sambutannya saat membuka festival di Alun-alun Trenggalek, Rabu (10/8/2022), berharap dengan kembali dapat digelarnya pertunjukan seni dan budaya dapat menjadi momentum kebangkitan industri pariwisata yang tentunya juga akan memicu pertumbuhan ekonomi masyarakat.
"Semoga festival ini bisa menghibur dan membawa kebahagiaan untuk masyarakat Kabupaten Trenggalek, bisa mencetak bibit-bibit seniman yang bisa mengenalkan Kabupaten Trenggalek ke luar melalui kesenian budaya jaranan," ucapnya. (Prokopim Trenggalek)